Ikatan Alumni seringkali memiliki tujuan untuk menjaga silaturahmi antara anggotanya, menambah networking baik untuk bisnis, atau tindakan yang sekiranya kian mempermudah kehidupan setiap anggotanya.
Selain itu, sebagai Alumni SMA Pangudi Luhur dengan semangat PLuralisme dan Solidaritas, kami juga diajarkan untuk tidak lupa memberikan perhatian ke rekan - rekan sekitar yang membutuhkankan.
Terima kasih untuk inisiator kita Bro Ocheen PL'99 dan OmBros 99, bersama seluruh alumni PL lintas angkatan yang sudah turut memberikan sumbangan berupa dana, pikirin, dan semangat sehingga acara ini dapat terlaksanakan dengan baik🙏🙏.
Ucapkan terima kasih juga disematkan kepada pengelola, pengurus, dan seluruh bapak ibu yang berasa di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 3 yang telah menyambut dan menerima kami dengan sangat baik.
Semoga kehadiran Bro Ocheen dan Om Bros 99 dapat memberikan penyejukan, pengalaman, pelajaran dan contoh bagi kita semua untuk tetap memiliki semangat berbagi, solidaritas, dan peka terhadap sesama.
Khususnya karena kita sebagai mahkluk sosial yang saling membutuhkan dan melengkapi satu sama lain.
Note:
GRILLA didirikan oleh Ocheen, Benson dan Mambris. Kegiatan donasi pun rutin diadakan hampir setiap bulannya.
Visual diambil dari HP Christian "Kerdush" Wilfandio PL'15 dan diedit oleh Joshia "Pacog" Pongsitanan PL'21
Comments